educationnews.id-Sambas, 16 Juni 2025 — Kepala MAN Insan Cendekia Sambas, Bapak Mursidin, secara resmi membuka kegiatan ICSA Competition VI, sebuah ajang kompetisi antarsiswa yang digelar oleh OSIS sebagai bagian dari pembinaan karakter dan pengembangan potensi peserta didik. Kegiatan ini berlangsung selama empat hari, mulai tanggal 16 hingga 19 Juni 2025 di lingkungan madrasah.
Dalam sambutannya, Mursidin menegaskan pentingnya membangun semangat kolaboratif dan kreatif di kalangan pelajar. Ia mengapresiasi tema kegiatan tahun ini, yaitu:
“Gelorakan Kreasi, Satukan Hati, Wujudkan Mimpi dalam Harmoni.”
“ICSA Competition bukan sekadar ajang perlombaan, tapi juga sarana menempa karakter pelajar yang tangguh, sportif, dan inspiratif,” ujar Mursidin.
Kegiatan ini diinisiasi oleh Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Ogi Chandra Saputra, dan dilaksanakan di bawah bimbingan langsung oleh Pembina OSIS, Ihsan Pebrian. Beragam lomba dan kegiatan digelar selama empat hari, di antaranya lomba debat, karya tulis ilmiah, pidato, olahraga, dan seni.
“Kami ingin menciptakan suasana kompetitif yang sehat, menyenangkan, serta menggugah semangat berkarya,” tutur Ogi saat menyampaikan laporan kegiatan.
Sementara itu, Ihsan Pebrian menyampaikan bahwa persiapan kegiatan telah melibatkan seluruh pengurus OSIS dan mendapatkan dukungan penuh dari guru dan tenaga kependidikan. Ia berharap ICSA Competition VI dapat menjadi ruang aktualisasi diri siswa sekaligus mempererat solidaritas antarkelas.
Kegiatan ini tidak hanya menjadi ajang unjuk bakat, namun juga mencerminkan semangat kolaboratif seluruh warga madrasah untuk membangun prestasi dalam harmoni, sebagaimana nilai yang terkandung dalam tema kegiatan.( Ded )
Posting Komentar