Disdikbud Sambas Gelar Bimtek Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah TK, SD, dan SMP Tahun 2025


Sambas, 16 Juli 2025 — Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sambas terus berkomitmen meningkatkan mutu pendidikan melalui penguatan kapasitas pemimpin satuan pendidikan. Salah satu langkah nyata dilakukan dengan menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi Kepala Sekolah jenjang TK, SD, dan SMP se-Kabupaten Sambas Tahun 2025.

Kegiatan yang diikuti oleh 100 peserta kepala sekolah ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sambas, Arsyad, S.Pd., M.M. Dalam sambutannya, Arsyad menegaskan pentingnya kepala sekolah sebagai tokoh sentral dalam memajukan kualitas pendidikan.

“Kepala sekolah bukan hanya dituntut memahami manajerial, tetapi juga harus mampu menjadi sosok visioner bagi guru, peserta didik, dan masyarakat. Kepala sekolah adalah ujung tombak satuan pendidikan dalam meningkatkan hasil belajar siswa,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Pembinaan Ketenagaan, Aswindirno, S.Pd., M.Pd., turut memberikan arahannya kepada para peserta. Ia menekankan pentingnya kekompakan dan kolaborasi antarseluruh elemen pendidikan.

“Guru dan kepala sekolah harus kompak serta bersinergi membangun pendidikan di Kabupaten Sambas. Jaga sinergisitas di semua lini. Selain itu, berikan edukasi kepada masyarakat tentang program-program seperti PIP, BOSP, dan tabungan siswa, terutama dalam hal mekanisme pencairan dan penggunaan dana PIP agar lebih transparan dan tepat sasaran,” pesan Aswindirno.

Aswindirno juga berharap agar setelah mengikuti bimtek ini, para kepala sekolah dapat menularkan ilmu dan wawasan yang didapat kepada rekan-rekan sejawat di wilayah masing-masing melalui forum KKKS, MKKS, KKG, dan MGMP.

Bimtek ini menghadirkan narasumber dari Balai Guru Penggerak dan Tenaga Kependidikan (BGTK) Provinsi Kalimantan Barat, yang membawakan materi terkait:

1.Kepemimpinan pembelajaran dan penguatan peran kepala sekolah

2. Manajemen sekolah berbasis mutu dan partisipatif

3. Penguatan karakter dan budaya kerja kolaboratif

Dengan semangat kebersamaan dan profesionalisme, kegiatan ini diharapkan mampu mendorong kepala sekolah untuk menjadi agen perubahan yang tidak hanya menjalankan administrasi, tetapi juga menginspirasi, memimpin, dan membangun kepercayaan publik terhadap lembaga pendidikan.( En )

0/Post a Comment/Comments